ADAPTASI BERBASIS KARBON: Strategi Pengelolaan Mangrove dan Padang Lamun di Kawasan Konservasi

					Lihat ADAPTASI BERBASIS KARBON:  Strategi Pengelolaan Mangrove dan Padang Lamun di Kawasan Konservasi

Penulis : Irmalita Tahir, Desy Maria Helena Mantiri, Antonius P Rumengan, Rustam E Paembonan, Najamuddin, Zulhan A Harahap

Editor :  Waode Munaeni

ISBN      :  (masih dalam proses)

Harga    ; Rp. 75.000/exp

Sinopsis :

Buku Adaptasi Berbasis Karbon: Strategi Pengelolaan Mangrove dan Padang Lamun di Kawasan Konservasi membahas peran ekosistem pesisir dalam menghadapi dampak perubahan iklim, khususnya di pulau-pulau kecil yang memiliki kerentanan tinggi. Buku ini diawali dengan pengantar konsep adaptasi berbasis karbon dan dinamika perubahan iklim, dilanjutkan dengan karakteristik Pulau-Pulau Kecil (PPK) serta tantangan pengelolaannya. Pembahasan kapasitas adaptif menjadi landasan untuk memahami kemampuan ekosistem dalam merespons tekanan lingkungan. Buku ini mengulas secara mendalam ekosistem mangrove dan padang lamun, termasuk fungsi ekologis, keterkaitan antar ekosistem, serta peran biomassa dan simpanan karbon mangrove dalam perlindungan pesisir. Sebagai penguatan aplikatif, disajikan studi kasus di Kawasan Konservasi Perairan Pulau Mare sebagai contoh penerapan strategi pengelolaan adaptif berbasis karbon yang berkelanjutan dan kontekstual.

Redaksi :
RT 008 RW 003 Kelurahan Fitu, Kecamatan Ternate Selatan,
Kota Ternate, Maluku Utara
Telp. : 0812-2279-3284
Email : kamiyajayaaquatic@gmail.com
Website : https://kjaquatic.com/

Diterbitkan: 2025-12-15