MANAJEMEN PEMASARAN DIGITAL

					Lihat MANAJEMEN PEMASARAN  DIGITAL

Penulis : Ruth Dameria Haloho, Ida I Dewa Ayu Raka Susanty, Bustang, Alfa Taufan Latif, Melkianus Teddison Bulan, Ulfia, Susanti Maria Yosefa Salu, Nita Adillah Pratiwi, Michael Gerits Kriswanto Remetwa, Esza Cahya Dewantara, Herri Wijaya, Hasriani Ishak, Malahayati, Nabila Cecilia Marasabessy

Editor    :  Nurhuda Annaastasia,Waode Munaeni

ISBN      :  978-634-7397-26-3

Harga    ; Rp. 75.000/exp

Sinopsis :

Buku Manajemen Pemasaran Digital menghadirkan panduan komprehensif mengenai strategi pemasaran modern yang memanfaatkan teknologi digital sebagai sarana utama dalam menjangkau konsumen. Bab Pengantar Manajemen Pemasaran Digital memberikan pemahaman dasar tentang evolusi pemasaran dari konvensional menuju era digital. Perilaku Konsumen dibahas untuk memahami pola keputusan dan preferensi dalam dunia online. Selanjutnya, Strategi Pemasaran, Segmentasi, Targeting, dan Positioning (STP) dijabarkan sebagai fondasi dalam merancang strategi digital yang efektif. Bagian Konsep dan Manajemen Pemasaran Digital menguraikan perencanaan, implementasi, dan evaluasi kegiatan promosi berbasis teknologi. Buku ini juga mengulas Search Engine Optimization (SEO) dan Search Engine Marketing (SEM) sebagai kunci dominasi digital, serta peran Electronic Word of Mouth (E-WOM) dalam membangun kepercayaan pelanggan. Pembahasan Mobile, E-mail, dan Social Media Marketing dipadukan dengan praktik Google AdSense, blogging, dan tools digital marketing menggunakan analisis SWOT. Terakhir, diulas pemanfaatan media sosial sebagai sarana utama komunikasi dan branding digital. Buku ini relevan bagi mahasiswa, pebisnis, dan praktisi yang ingin sukses di era ekonomi digital.

Redaksi :
RT 008 RW 003 Kelurahan Fitu, Kecamatan Ternate Selatan,
Kota Ternate, Maluku Utara
Telp. : 0812-2279-3284
Email : kamiyajayaaquatic@gmail.com
Website : https://kjaquatic.com/

Diterbitkan: 2025-10-16